Antara Mata, Mou dan MU

Pembelian Juan Mata oleh Man Utd pada bursa transfer jeda Januari 2014 bisa dibilang sesuatu yang tidak pernah diduga oleh Fans MU di seluruh dunia. Ini persis seperti ketika RvP yang tiba-tiba sudah jadi warga Old Trafford musim lalu.

Di saat Man Utd sedang terpuruk seperti sekarang ini memang hanya pemain bintang yang punya nyali besar saja yang mau mampir dan bergabung di Old Trafford. Taruhan untuk tidak bermain di UEFA Champion League musim depan adalah salah satu alasan utamanya.

Jadi apa alasan Mata mau gabung di Old Trafford ???

mata-mu

Satu Tempat di timnas Spanyol untuk World Cup 2014 di Brazil jelas jawaban utama Mata saat ini, dan untuk itu tentu dia harus sesering mungkin tampil dan memperlihatkan keahliannya, satu hal yang dia tidak dapatkan di Chelsea di masa otoritas Mou saat ini yang lebih nyaman memainkan Oscar dan Hazard daripada Mata.

“Lots of players are fighting to be in the last 23 going to Brazil so I hope this is going to be a great chance for me to keep playing, to keep being fit and to keep showing to the manager of the national team that I want to be there and I have to be there – Juan Mata, Reuters”

Pertanyaan berikutnya tentu adalah kenapa Man Utd ??? Disaat yang bersamaan ada PSG bahkan Bayern yang infonya siap menyalip di detik-detik terakhir untuk mentransfer Mata dari Chelsea ke klub mereka.

Peran Mou sebagai manager Chelsea dan juga CEO Chelsea Peter Kenyon (yang juga ex CEO Man Utd)  jelas punya peran sangat besar disini, selain Sir Alex yang juga infonya masih turun tangan.

Banyak yang bilang menjual Mata ke Man Utd tentu jadi salah satu strategi Mou untuk menjegal rival-rival Chelsea di Premier League. Dengan menjual Mata ke Man Utd berarti akan memberi amunisi tambahan buat Man Utd untuk membantu Chelsea menjegal Arsenal, Man City dan Liverpool, yang pada akhirnya Chelsea bia leading dan kemudian menjuarai Premier League. Ini bisa jadi benar.

Tapi saya melihat penjualan Mata ke Man Utd bisa jadi juga investasi dari Mou  untuk masa depan karirnya. Masa Depan Karirnya ???

Ya … Walau tak pernah secara terang-terangan dinyatakan, sudah menjadi rahasia umum bahwa Mou punya hasrat besar untuk menggantikan Fergie di Man Utd. Walau kemudian hasrat itu kemudian padam karena Fergie lebih memilih Moyes.

Tapi sebagai salah satu Manager paling ambisius abad ini, menangani Manchester United pasca lengsernya Fergie menurut saya adalah salah satu tantangan yang sangat mungkin dilakoni oleh Mou dalam perjalanan karirnya di masa depan.

Mou  sudah pernah menjadi juara di tanah kelahirannya Portugal, meraih Treble di Serie A bersama Inter dan sudah melatih salah satu raksasa La Liga dan juga klub terbesar di dunia Real Madrid … jadi klub mana lagi yang akan menjadi pelabuhan karirnya selanjutnya … tidak banyak klub besar di dunia yang yang mempunyai publikasi luas yang menyediakan tantangan dan kekuatan finansial yang cukup untuk memenuhi ambisi Mou …. PSG, Monaco, Bayern Munich, Manchester City dan Manchester United adalah klub-klub yang mampu secara finansial untuk mendatangkan Mou.

Mou bisa saja ke Ligue-1 untuk menangani PSG dan Monaco, tapi tidak ada tantangan disana dan publikasi yang kalah pamor dari Liga Spanyol, Inggris dan Jerman. Mou juga sudah menyatakan tidak akan mau untuk melatih klub di Jerman mengikuti jejak Pep Guardiola … jadi melihat hal itu jelas klub-klub Premier League yang mempunyai publikasi paling luas yang menjadi sasaran Mou untuk melanjutkan karirnya, itulah kenapa Mou kemudian memilih kembali ke Chelsea setelah kurang berhasil di Real Madrid.

Chelsea saya yakini hanya menjadi persinggahan sementara Mou kembali ke Premier League, Man Utd adalah tujuan utama Mou, itulah kenapa saya melihat menjaga hubungan baik dengan Manajemen Man Utd adalah salah satu hal yang harus selalu dijaga Mou.

Jadi dengan menjual Mata ke Man Utd Mou bisa mendapatkan dua keuntungan, memberikan amunisi bagi Man Utd untuk membantu Chelsea menghancurkan pesaing-pesaingnya sekaligus menanam benih untuk menjadi jembatan Mou menangani Man Utd kedepannya … analisa yang luar biasa dari saya bukan .. hehehe… Semoga .. GGMU !!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *